Album Stronger, oleh-oleh GAC dari Swedia

GAC Stronger

Gamaliel Tapiheru, Audrey Tapiheru, dan Cantika Abigail yang tergabung dalam grup musik GAC, baru saja merilis album ke-2 mereka yang diberi judul Stronger.

Di album kedua ini, GAC memperoleh kesempatan bereksperimen dalam pembuatan album hingga lintas benua, ke Swedia. Tepatnya, pada Maret 2014 lalu, atas rekomendasi dari Hayden Bell, A&R Sony Music Asia Pacific, GAC terbang ke Swedia untuk mengikuti songwriting camp dan rekaman di The Kennel Music selama tiga minggu.

Gamal Cs sempat berpikir bila workshop ini hanya berisi teori tentang proses industri rekaman, namun sebaliknya GAC malah nyemplung langsung untuk menggarap musik album baru mereka.

Di Kennel Music, GAC bekerjasama dengan sejumlah musisi dari Swedia dan Inggris, yang pernah menggarap karya-karya penyanyi seperti Janet jackson, Kyle Minogue, Katherine McPhee, Super Junior, dan Girls’ Generation.

“Kita berhasil membawa pulang oleh-oleh beberapa belas lagu. Kita bertemu dengan composer dan songwriter yang berbeda beda setiap hari. Kita bikin dulu beat, melodi, struktur lagu, setelah itu kita bikin lirik bertiga. Kita satukan ide, dan besoknya langsung rekaman,” cerita Gamal saat jumpa pers di Graha Tirtadi, Jakarta 9 Juni 2015.

Album Stronger mengusung genre pop/RnB, aliran musik yang memang selama ini dimainkan GAC. Dan soal judul album Stronger sendiri, dipilih karena mengambil ari salah satu judul lagu di tracklist album.

Dari 10 lagu yang terdapat di album Stronger, Audrey mengaku jika lagu “Untuk Indonesia” menjadi lagu yang paling sulit proses pembuatannya.

“Biasanya kita bikin lagu dari jam 11 siang sampai jam 5 sore. Biasanya sudah jadi struktur lagu, tapi “Untuk Indonesia” karena eksperimen banget, jadi dari jam 11 siang sampai jam 12 malam lagu dan strukturnya belum jadi. Akhirnya liriknya baru kita bikin pagi-pagi.” tutup Audrey. « [teks @YDP_HardRock/@esthia foto facebook]

Berikut tracklist album Stronger – GAC:

– Bahagia
– Kamu
– GO!
– Cinta
– I want You
– Never Leave Ya
– Terbang
– Stronger
– Berhenti
– Untuk Indonesia

DON'T MISS

pantone-reveals-peach-fuzz-as-color-of-the-year-2024_1
Inilah Color of the Year 2024: Peach Fuzz!
the-last-of-us-season-2-cast-characters-pedro-pascal
Series Last of Us Season 2 akan Rilis di 2025
403862449_1330058664290005_7038906587828857757_n
87.8 Hard Rock FM Bali Anniversary VIP Party Kembali Menggebrak setelah 3 tahun!
gta-6-1--bdd616f1367b30a7d81343e9373e062216efc22a-s1100-c50
Trailer GTA 6 Rilis! Pecahkan Rekor di YouTube