Raih Nobel, Bob Dylan tak hadiri malam penobatan Nobel 2016

Bob Dylan

Bob Dylan, akan menjadi musisi pertama dalam sejarah yang mendapat penghargaan Nobel dalam bidang Sastra. Tapi sayangnya, ia tak akan hadir dalam upacara penyerahan penghargaan yang akan dilaksanakan di Stockholm, Swedia bulan Desember mendatang.

Hal tersebut diumumkan oleh Swedish Academy yang menjadi penyelenggara acara Nobel 2016. Keputusan itu tentu bertentangan dengan apa yang ia katakan dua minggu usai pengumuman.

Sebenarnya, ini adalah hal yang tidak biasa bagi seorang pemenang jika tidak hadir dalam upacara penyerahan penghargaan, walau begitu The Swedish Academy tetap menghormati keputusan Bob Dylan.

Musisi legendaris Amerika ini beralasan bahwa dirinya tidak bisa datang karena telah memiliki jadwal terlebih dahulu pada Desember nanti.

Namun, tidak diketahui pasti jadwal apa yang dimaksud, karena jika dilihat dari website resmi Dylan, tak ada jadwal baru setelah 23 November, di mana hari itu merupakan hari terakhir turnya.

Hmmm ada apa dengan Bob Dylan? Kita ucapkan selamat atas penghargaan Nobel yang diraihnya. 🙂

Jangan kelewatan berita-berita menarik lainnya seputar dunia film, musik, dan entertainment! Streaming terus Hard Rock FM di sini!

[teks Devina Dea | foto rollingstone.com]

Baca juga:
5 maskapai penerbangan favorit menurut netizen di Twitter
Doctor Strange jawarai Box Office mengalahkan Trolls!
Careerdoscope: Performance Review

DON'T MISS

pantone-reveals-peach-fuzz-as-color-of-the-year-2024_1
Inilah Color of the Year 2024: Peach Fuzz!
the-last-of-us-season-2-cast-characters-pedro-pascal
Series Last of Us Season 2 akan Rilis di 2025
403862449_1330058664290005_7038906587828857757_n
87.8 Hard Rock FM Bali Anniversary VIP Party Kembali Menggebrak setelah 3 tahun!
gta-6-1--bdd616f1367b30a7d81343e9373e062216efc22a-s1100-c50
Trailer GTA 6 Rilis! Pecahkan Rekor di YouTube