Fast and Furios 7: Hadirkan Paul Walker

FF7

 

Dengan cerita lanjutan dari Fast and Furious sebelumnya, film yang menampilkan mobil-mobil keren ini dipastikan akan lebih seru. Keseruan dalam film ini tentu juga didukung dengan adanya para jagoan-jagoan yang di film tersebut, seperti Vin Diesel, Dwaney Johnson dan Jason Statham.

Eits, kabar gembira rupanya tidak hanya sampai di sini, Hard Rockers! Seperti yang diberitakan DailyMail, sosok mendiang Paul Walker juga akan hadir melengkapi keseruan Fast and Furious 7!

Dalam trailer yang dirilis Universal Pictures belum lama ini, terlihat aksi memukau Walker saat berusaha memanjat sebuah mobil box besar yang akan jatuh ke dalam jurang.

Meski sosok pria berusia 40 tahun ini bukan sosok yang nyata melainkan hologram, namun secara keseluruhan mulai dari wajah, penampilan dan suara tidak perlu dikhawatirkan karena pihak Universal Picture akan melakukan segala cara untuk membuat semuanya terlihat nyata dan sempurna.

Berbagai aksi paul lainnya juga akan segera diselesaikan oleh dua saudara laki-laki dari Paul Walker, Cody Walker dan Caleb Walker. Sementara untuk suara, pihak terkait telah menggunakan teknologi canggih dalam penggabungan arsip suara sang mendiang di masa lalu dengan kedua saudaranya.

Well, makin penasaran dengan prekuel dari Fast and Furious 6 ini dan aksi keren Paul Walker dalam bentuk hologram? Harap bersabar ya, Hard Rockers karena film ini baru akan dirilis pada 2015 mendatang. Â« [teks @nandyaBachtiar | foto youtube]

Berikut trailer film Fast and Furious 7

DON'T MISS

pantone-reveals-peach-fuzz-as-color-of-the-year-2024_1
Inilah Color of the Year 2024: Peach Fuzz!
the-last-of-us-season-2-cast-characters-pedro-pascal
Series Last of Us Season 2 akan Rilis di 2025
403862449_1330058664290005_7038906587828857757_n
87.8 Hard Rock FM Bali Anniversary VIP Party Kembali Menggebrak setelah 3 tahun!
gta-6-1--bdd616f1367b30a7d81343e9373e062216efc22a-s1100-c50
Trailer GTA 6 Rilis! Pecahkan Rekor di YouTube