Hard Rockers, seperti yang kita ketahui kalau Sony selalu bikin PlayStation versi slim. Kali ini mereka kembali menerapkannya di perilisan PS5 terbaru.
PS5 versi slim dijadwalkan rilis pada bulan November mendatang dengan menampilkan empat cover panels dengan glossy finish.
Kemudian rilisan itu bakal didukung teknologi yang sama lewat attachable Ultra HD Blu-ray Disc Drive dan internal storage 1TB SSD.
Dengan ukuran yang lebih kecil, Sony bilang kalau pihaknya ngejanjiin dari segi dimensi bakalan berkurang 30% dengan berat yang lebih ringan hingga 24% dibandingin versi awal.
Saat perilisannya, Sony menyiapkan dua model buat PlayStation 5 Slim dengan standard model dan digital-only edition dengan harga berbeda.
Untuk PlayStation 5 Slim Ultra HD Blu-ray dijual seharga 499.99 USD atau sekitar 7,8 juta IDR, sedangkan PlayStation 5 Slim Digital Edition dijual 449.99 USD atau sekitar 7 juta IDR.
Baca Juga: Game Marvel’s Spider-Man 2 Spill Super Villai Venom
Gak berhenti sampai disitu, khusus digital edition sebenarnya bisa nambah opsi Ultra HD Blu-ray Disc Drive dengan harga 79.99 USD sekitar 1,2 juta IDR.
Hard Rockers lebih suka PlayStation versi slim atau normal nih?
- Intip 8 Brand Helm Paling Populer di MotoGP 2023 - Oct 13, 2023
- Berikut Daftar Harga iPhone 15 Series di Indonesia! - Oct 13, 2023
- Steve Aoki Ajak Pendengar ke Dunia Musik 90-an Lewat ‘Paranoia’ - Oct 12, 2023