Who am I – No System Is Safe, merupakan film berbahasa Jerman yang menceritakan kisah nyata seorang pemuda asal Jerman yang masuk ke dalam dunia hacker.
Benjamin, masuk ke dalam sebuah kelompok bernama CLAY yang bekerja untuk meretas semua operasi sistem keamanan perusahaan ternama, dan membuat kekacauan. Benjamin yang hanya ahli dalam dunia komputer, membuktikan kehebatannya dengan cara yang salah.
Walaupun dalam aksinya mereka memakai topeng, identitas anggota CLAY terancam terbongkar. Kesenangan dalam meretas keamanan untuk seru-seruan, dan dilihat oleh dunia, terlanjur melampui batas. Benjamin meretas sistem kepolisian yang berusahan menangkap, serta membunuh para anggota CLAY. Berhasilkah mereka kabur?
Film berbahasa Jerman yang dirilis oleh Columbia Pictures ini, resmi diseleksi oleh Toronto International Film Festival [TIFF] pada tahun 2014 kemarin, karena kemenangannya atas Best Director di Bavarian Film Awards. Nggak hanya itu, film ini juga mendapatkan dua nominasi sebagai Best German Actor serta Best German Language Feature Film.« [teks @chrissjee | foto imdb]
- Tidur Sama Zebra di Mara River Safari Lodge - Apr 1, 2015
- Sam Smith batalkan konser di Milan - Mar 11, 2015
- Mencicipi Masakan Khas Vietnam di NamNam Noodle Bar - Mar 10, 2015