Percy Jackson: Sea of Monsters

hrfm Percy-Jackson-Sea-of-Monsters-Quad

Percy Jackson si anak dewa air ini harus beraksi lagi mencari The Golden Fleece untuk menyembuhkan pohon yang berfungsi sebagai perisai Camp Half-Blood. Berpetualang bersama rekan-rekannya, Annabeth dan Grover, mereka justru dihadapkan dengan suatu masalah ketika ada anak dewa air lainnya (curiga nggak sih kalau si dewa air ini selingkuh, oke salah fokus!)

Jadi permasalahan muncul saat Percy dikejutkan dengan kehadiran Cyclops bernama Tyson, yang mengaku sebagai anak dari Poseidon juga (sinetron banget ya?) Selain itu, Percy juga mau nggak mau dihadapkan dengan ramalan-ramalan tentang dirinya baik di masa lalu ataupun masa depan yang penuh misteri. Belum lagi permasalahan dengan putra dewa Hermes, Luke Castellan yang tiba-tiba ingin memiliki The Golden Fleece untuk membangkitkan dewa Kronos yang bisa membuat dunia hancur.

Film yang diperankan oleh Logan Lerman, Alexandra Daddario, Brandon T. Jackson, Jake Abel ini untuk sikuel kedua Sea of Monsters memang udah nggak disutradarai oleh sutradara sebelumnya, Chris Columbus, tapi digarap oleh Thor Freudenthal. Jelek? Nggak dong, justru jadi lebih menarik.

Film yang diadaptasi dari novel dan berdurasi 107 menit ini memanjakan visual dengan latar mitologi Yunani kuno. Banyak yang bilang film ini ‘agak kurang’, tapi coba tonton dulu, baru bisa menilai.

Benar nggak?

Sumber: imdb.com

DON'T MISS

pantone-reveals-peach-fuzz-as-color-of-the-year-2024_1
Inilah Color of the Year 2024: Peach Fuzz!
the-last-of-us-season-2-cast-characters-pedro-pascal
Series Last of Us Season 2 akan Rilis di 2025
403862449_1330058664290005_7038906587828857757_n
87.8 Hard Rock FM Bali Anniversary VIP Party Kembali Menggebrak setelah 3 tahun!
gta-6-1--bdd616f1367b30a7d81343e9373e062216efc22a-s1100-c50
Trailer GTA 6 Rilis! Pecahkan Rekor di YouTube