Tulis Surat Cinta, Yuk!

love letter

Di zaman modern ini, surat menyurat adalah suatu hal yang sudah jarang sekali dilakukan orang-orang. Selain ribet dan makan waktu, isi surat yang mau diomongin pun sudah keburu basi. Ya kan?

Walaupun teknik surat menyurat sudah nggak efektif lagi, tapi Hard Rockers bisa coba untuk menulis surat cinta di bulan penuh cinta ini. Nggak perlu lebay kirim paakai burung merpati. Cukup tulis dan berikan aja kepada orang-orang sekitar yang menurut Lo butuh cinta.

Nggak harus pasangan. Adik, kakak, mama, papa juga bisa kok dikasih surat cinta. Norak? Nggak dong. Surat cinta kan cuma teknik tradisional untuk menyampaikan perasaan kepada seseorang. Nggak ada bedanya dengan bilang “I Love You” di BBM sama tulis surat cinta? Untuk yang ingin mencoba menulis, yuk intip beberapa tips berguna untuk nulis surat.

1. Jangan khawatir kalau surat cinta adalah hal basi

Singkirkan duulu pikiran negatif. Bagimana mau berkarya kalau Lo masih terus berpikir surat itu hal yang basi dan norak? Samara O’shea yang merupakan pengarang buku For the Love of Letters: A 21-st Century Guide to the Art of Letter Writing menyatakan bahwa sesoerang senang seberapa mereka dicintai. So, buatlah orang lain merasa bahagia dengan pernyataan surat.

2. Coba menulis surat cinta untuk pasangan

Why? Bukankah surat cinta identik dengan romantisme dengan dua sejoli? Nope. Love letter nggak mesti diberikan ke pasangan kan. Kenapa nggak coba berikan surat cinta kepada teman atau orang tua? Seberapa sering menyatakan Lo sayang teman baik yang selalu ada, atau apakah dalam sebulan, Hard Rockers pernah bilang “I Love You” ke mama atau papa, bahkan adik/kakak?

3. Nggak usah dipikirin isinya kayak surat cinta

Surat cinta hanyalah sekedar nama. Apapun isinya, itu sudah menunjukkan cinta kepada orang lain, karena effort yang dituangkan dalam tulisan. Nggak perlu mikir keras untuk nulis kata-kota romantis. Tulis apapun yang ingin Lo nyatakan. Isi sebuah surat tidak pernah salah. Bonnie Downing, pengarang buku sekaligus penulis surat cinta profesional (ciee..) menyatakan bahwa “People shouldn’t try too hard to make it sound like what t hey think a love letter should be,”

4. Outline yang adalah “past, present, dan future

Samara O’Shea menyarankan untuk menulis masa lalu, seperti bagaimana kita bertemu atau kejadian-kejadian masa lalu yang diingat. Present, bisa dituliskan dengan masa-masa sekarang seperti bagaimana hal-hal kecil dari seseorang yang biasa dilakukan. Masa depan juga bisa dituliskan dengan rencana-rencana kedepan seperti travelling ataupun yang lainnya

5. Super personal dan spesifik

Menurut Bonnie Dwoning, hal-hal kecil yang Hard Rockers perhatikan terhadap seseorang akan membuatnya lebih terasa dihargai dan “dilihat”.

6. It’s okay to include quotes

Jikalau kehabisan kata-kata dalam menulis surat, boleh kok disisipkan pepatah-pepatah kekinian, yang dapat menambah nilai plus dalam surat cinta. Ingat ya, quotes-quotes yang membangun bukan quotes dibalik boks truk pantura.

7. Jangan khawatir akan panjang-pendeknya surat

Nggak usah dipanjang-panjangin kalau memang sudah tidak ada yang ingin dibicarakan. Make it simple. Even hanya 10 kalimat, surat tetaplah surat. Isi surat tidak pernah salah. Betul?

8. Remember, to write it for them, not for you.

“Don’t write the type of love letter you want to receive,” papar Samara O’shea.

9. Lupakan bentuknya

Jangan stress mikirin apakah surat harus ditulis di kertas surat super lucu atau mikirin tulisan Lo yang jelek. Ya, usahakan terbaca, jangan bikin bingung si penerima surat. Nggak mau kan surat cinta yang lo tulis dianggap resep obat dokter?

10. Ajak pasangan saling bertukar surat

Daripada nulis sendirian, mending saling bertukar surat aja. Selain menjadi hal baru, tuker-tukeran surat ini bisa bikin kedua pihak tahu perasaan sang pasangan kan?

11. Jangan takut untuk terbuka

Apa yang ada di hati dan otak, katakanlah. Nggak usah malu atau ragu. Biasanya apa yang ada di otak pertama kali adalah hal yang jujur. Salah satu aspek penting dalam menulis adalah jujur. Jangan sampai surat cinta yang Lo tulis terbaca norak atau berlebihan serta mengada-ada. 

Semoga tips and trick kali ini berguna bagi Hard Rockers yang ingin menulis surat. Oh ya, suratnya nggak usah disemprot-semprotin parfum ya. [teks @chrissjee | foto imgkid.com]

DON'T MISS

pantone-reveals-peach-fuzz-as-color-of-the-year-2024_1
Inilah Color of the Year 2024: Peach Fuzz!
the-last-of-us-season-2-cast-characters-pedro-pascal
Series Last of Us Season 2 akan Rilis di 2025
403862449_1330058664290005_7038906587828857757_n
87.8 Hard Rock FM Bali Anniversary VIP Party Kembali Menggebrak setelah 3 tahun!
gta-6-1--bdd616f1367b30a7d81343e9373e062216efc22a-s1100-c50
Trailer GTA 6 Rilis! Pecahkan Rekor di YouTube